Aplikasi Manajemen Administrasi HR dan Karyawan

Aplikasi Manajemen Administrasi HR dan Karyawan-Kesibukan tidak akan ada habisnya, apalagi bagi seorang HR di suatu perusahaan. HR adalah seseorang yang memegang banyak kendali dan database perusahaan khususnya segala hal tentang sumber daya manusia yaitu karyawan. Maka terdapat solusi agar pekerjaan tidak terabaikan dan cepet terselesaikan.

Daftar Isi

Aplikasi Manajemen Administrasi HR dan Karyawan

Aplikasi Manajemen Administrasi HR dan Karyawan

Berikut ini adalah beberapa software atau aplikasi alternatif yang dapat menyelesaikan segala pekerjaan terkait HR.

1. Sleekr

Sleekr adalah salah satu platform bisnis yang dapat digunakan untuk manajemen sumber daya manusia dan keuangan lainnya. Aplikasi ini membantu dalam mengelola administrasi HR yang berkaitan dengan karyawan dan juga akuntansi perusahaan. Walaupun sleekr adalah aplikasi akuntansi, Akan tetapi aplikasi ini sangat efektif untuk mengelola hampir seluruh jobdesk HE seperti cuti, klaim, gaji, pengurusan pajak, pencatatan keuangan, dan semacamnya. Sleekr Account menggunakan data real-time yang berbasis online atau cloud, sehingga memudahkan masing-masing HR atau tim accounting mengaksesnya.

2. LinovHR

LinovHR adalah Aplikasi ini juga berbasis cloud, sehingga memudahkan HR untuk mengaksesnya kapan pun dan dimana pun. Semua jobdesk akan terselesaikan dengan baik, mulai dari sistem payroll, pengelolaan data, pengembangan karyawan, hingga pengurusan pajak. Dengan menggunakan LinovHR, akan meminimalisir kesalahan dalam perhitungan keuangan. Beberapa layanan yang diberikan oleh LinovHR sangat membantu perkembangan perusahaan, seperti:

  • GetTimee yang berguna untuk memonitoring absensi karyawan tanpa menggunakan alat fingerprint.
  • LinovHR Personal Administration untuk menyimpan seluruh pencatatan tentang informasi pribadi karyawan dalam bentuk CV atau data-data lainnya.
  • LinovHR Training Management untuk melakukan perencanaan training bagi seluruh karyawan agar wawasan dan kinerja masing-masing karyawan dapat meningkat.
  • LinovHR Performance berguna untuk mengukur kinerja masing-masing karyawan dan menilai karyawan berdasarkan kinerja mereka, sehingga HR dapat melakukan pengawasan untuk mengambil langkah keputusan yang tepat.

3. KaryaOne

Aplikasi absensi dan cuti ini berbasis cloud, di mana semua data akan tersimpan secara otomatis di web yang harus diakses menggunakan internet. Dengan KaryaOne, proses SDM akan terkelola dengan efektif dan efisien. Kamu dapat menggunakannya untuk mengatur administrasi HR seperti cuti, izin, lembur, hingga gaji karyawan. Kamu juga dapat menganalisa kinerja karyawan dan menindaklanjuti pengajuan cuti, izin, kontrak, serta laporan-laporan lainnya. Karena aplikasi ini berbasis cloud, maka informasi atau data yang ada di dalamnya dapat diakses real-time, dimana saja dan kapan saja. Mulai dari UKM, UKMM, dan juga korporat dapat menggunakan aplikasi ini untuk mengembangkan masing-masing bisnis yang dimiliki.

Bagaimana? Apa kalian ingin membuat aplikasi milik sendiri? Tentunya saat ini kalian bisa dengan mudah membuat aplikasi dengan langsung menghubungi ke nomor 0812-8779-4646 agar kalian bisa langsung konsultasi untuk pembuatan aplikasi.